EN LMND Temui WamenHAM, Bahas Kerjasama Edukasi & Advokasi Masalah HAM di Kampus
![]() |
Pengurus teras Eksekutif Nasional Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi saat berfoto dengan WamenHAM usai melakukan diskusi program |
Elemendemokrasi.com, Jakarta - Pengurus Eksekutif Nasional Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (EN-LMND) menemui Wakil Menteri Hak Asasi Manusia Mugiyanto Sipin di ruang kerjanya pada Selasa, (29/4/2025).
Dalam pertemuan tersebut para pengurus EN LMND mendiskusikan agenda-agenda yang tengah dikerjakan, salah satunya pembangunan Posko Pengaduan yang pada Minggu kemarin telah dideklarasikan.
"Kami diskusikan program posko yang digagas dan deklarasikan kemarin. Senang karena program kita disambut baik dan langsung teken untuk kerjasama," kata Sekretaris Jenderal EN LMND Syamsul Ma'arif, Selasa, (29/4/2025).
Syamsul mengapresiasi sikap WamenHAM karena katanya, saat diskusi berlangsung ia sangat terbuka.
Ia pun menyebut, untuk menuntaskan kasus-kasus yang menjadi kewenangannya, WamenHAM mengakui jika pihaknya tidak dapat bekerja sendirian.
"Pak Wamen orangnya sangat terbuka. Begitu kita bilang sedang kerjakan Posko untuk menginfentarisir persoalan-persoalan rakyat yang berkenaan dengan HAM beliau langsung ajak kita kerjasama," terang Syamsul.
Diketahui, pada Minggu kemarin, 27 April 2025, Eksekutif Nasional LMND mendeklarasikan Posko Pengaduan Nasional yang nantinya posko tersebut akan dibangun di kampus-kampus yang tersebar di Indonesia dan menjadi basis pengorganisasian LMND.
Posko itu katanya, berfungsi sebagai titik sentral bagi mahasiswa yang ingin mengadu atas persoalan-persoalan yang dihadapi di dalam kampus, baik masalah komersialisasi pendidikan, pelecehan dan kekerasan seksual dan pelanggaran-pelanggaran lain yang merenggut hak warga negara atas pendidikan.
Tidak berhenti sampai disitu, posko juga diterangkan Syamsul akan dibangun di basis-basis rakyat yang tengah menghadapi persoalan pelik seperti yang terjadi di Menteng Pulo II, dimana pemukiman warga akan digusur oleh Pemprov DKJ.
"Kita diskusikan juga soal Menteng Pulo II dengan Pak Wamen karena pemukiman disana akan digusur Pemprov. Pak Wamen langsung respon dan akan selesaikan," katanya lagi.
Hasil pertemuan tersebut kata Syamsul, EN LMND sepakat untuk kerjasama dengan KemenHAM, dan setiap data yang dihimpun di Posko Pengaduan katanya dapat langsung diserahkan ke Kementerian terkait.***